Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/4256
Title: PENGOLAHAN LIMBAH CAIR TEKSTIL DENGAN PROSES OKSIDASI MENGGUNAKAN OZON GELEMBUNG MIKRO
Authors: Athikoh, Nur
Gunawan, Gunawan
Nur, Muhammad
Keywords: ozon gelembung mikro,
kapasitas ozon,
limbah cair tekstil,
polutan
Issue Date: 7-Dec-2021
Abstract: ABSTRAK Proses pengolahan limbah cair industri tekstil dengan pewarna indigo dapat dilakukan dengan proses oksidasi oleh ozon gelembung mikro. Dalam penelitian ini, limbah yang digunakan merupakan limbah cair industri tekstil yang telah mengalami pengolahan limbah dengan proses koagulasi kimia. Proses tersebut kemudian dilanjutkan dengan pengolahan limbah menggunakan ozon gelembung mikro untuk meningkatkan proses oksidasi guna mendegradasi pewarna indigo pada limbah cair tekstil tersebut. Pengolahan limbah cair tekstil dengan pewarna indigo dilakukan dengan proses oksidasi menggunakan ozon gelembung mikro yang berukuran 61 – 80 µm. Generator ozon gelembung mikro dibangkitkan dengan menyisipkan ozon pada aliran sirkulasi 20 liter limbah cair tekstil melalui pipa venturi dengan diameter 6,35 mm sebanyak 4 buah. Ozon dibangkitkan melalui reaktor lucutan berpenghalang dielektrik dengan nilai kapasitas ozon yang dapat divariasikan. Penelitian ini menggunakan nilai kapasitas ozon sebesar 50,4 g/jam, 67,7 g/jam, dan 86,4 g/jam. Setiap nilai kapasitas ozon yang digunakan untuk pengolahan limbah cair tekstil divariasikan dengan waktu pengolahan limbah selama 60, 120, 180, dan 540 menit. Hasil pengolahan limbah cair tekstil dengan proses oksidasi menggunakan ozon gelembung mikro menunjukkan bahwa pewarna indigo dalam limbah cair tekstil mampu tereduksi optimum menggunakan nilai kapasitas ozon sebesar 86,4 g/jam dan waktu pengolahan limbah selama 540 menit. Hal tersebut menunjukkan bahwa semakin lama waktu pengolahan limbah dan besar nilai kapasitas ozon yang digunakan maka proses degradasi pewarna indigo semakin tinggi. Kata kunci: ozon gelembung mikro, kapasitas ozon, limbah cair tekstil, polutan
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/4256
Appears in Collections:VOL 36 NO 2 2021

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
6688-32938 hal 91-4-PB.pdf524.27 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.