Please use this identifier to cite or link to this item:
http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/1063
Title: | HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA TENTANG SKIZOFRENIA DENGAN KEPATUHAN MINUM OBAT PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS HUTAIMBARU TAHUN 2020 |
Authors: | Siregar, Masriyanti |
Keywords: | Pengetahuan, Kepatuhan Minum Obat, Skizofrenia |
Issue Date: | Jun-2020 |
Publisher: | UNIVERSITAS AUFAROYHAN DIKOTA PADANGSIDIMPUAN |
Abstract: | HUBUNGAN PENGETAHUAN KELUARGA TENTANG SKIZOFRENIA DENGAN KEPATUHAN MINUM OBAT PADA PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS HUTAIMBARU TAHUN 2020 ABSTRAK Skizofrenia merupakan masalah kesehatan dunia yang menuntut perawatan dan dukungan. Kepatuhan minum obat pasien skizofrenia dipengaruhi oleh efikasi minum obat, dukungan terhadap pasien, efek samping obat dan sikap pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan keluarga tentang skizofrenia dengan kepatuhan minum obat pada pasien skizofrenia di wilayah kerja Puskesmas Hutaimbaru tahun 2020. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 39 orang dengan cara total sampling. Analisa data menggunakan uji chi square dengan tingkat kepercayaan 95%. Setelah dilakukan penelitian didapatkan mayoritas pengetahuan cukup sebanyak 17 orang (43,6%) dan mayotitas patuh sebanyak 25 orang (64,1%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan keluarga tentang skizofrenia dengan kepatuhan minum obat pada pasien skizofrenia di wilayah kerja Puskesmas Hutaimbaru tahun 2020 dimana p= 0,005. Diharapkan bagi responden agar meningkatkan informasi tentang faktor-faktor penyebab skizofrenia dan melaksanakan kepatuhan minum obat supaya tidak terjadi kekambuhan pada pasien skizofrenia. Kata Kunci : Pengetahuan, Kepatuhan Minum Obat, Skizofrenia Referensi : 2007– 2018 (37) |
URI: | http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/1063 |
Appears in Collections: | 2020 |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
COVER SKRIPSI yanti.docx | 111.71 kB | Microsoft Word XML | View/Open | |
BAB I.docx | 31.01 kB | Microsoft Word XML | View/Open | |
BAB II.docx | 38.61 kB | Microsoft Word XML | View/Open | |
BAB III.docx | 33.93 kB | Microsoft Word XML | View/Open | |
BAB IV-VI.docx | 51.88 kB | Microsoft Word XML | View/Open | |
DAFTAR PUSTAKA.docx | 19.21 kB | Microsoft Word XML | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.