Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6834
Title: Keamanan Penggunaan Antikoagulan Pada Pasien Rawat Inap Stroke Iskemik Dengan Atrial Fibrilasi
Authors: Mende, Juniarto
Rahmawati, Fita
Puspita Sari, Ika
Keywords: antikoagulan;
atrial fibrilasi;
perdarahan;
stroke iskemik
Issue Date: 16-Sep-2022
Publisher: UGM
Abstract: ABSTRAKAtrial fibrilasi dapat menyebabkan stroke akibat stasis darah di atrium kiri yang memicu pembentukan trombus dan embolisasi ke otak. Pemberian antikoagulan digunakan untuk pencegahan pembentukan gumpalan sehingga mencegah kejadiaan stroke, namun disisi lain berhubungan dengan risiko terjadinya efek samping perdarahan. Penelitian bertujuan melakukan evaluasi terhadap keamanan antikoagulan pada pasien stroke iskemik dengan atrial fibrilasi. Penelitian menggunakan rancangan cross sectional. Data retrospektif diambil dari rekam medis RSUP Dr. Sardjito, Yogyakarta periode Januari 2018 sampai Desember 2020. Subjek penelitian adalah pasien stroke iskemik dengan atrial fibrilasi. Evaluasi keamanan antikoagulan meliputi angka kejadian perdarahan baik mayor maupun minor pada tiap jenis antikoagulan serta faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perdarahan. Sejumlah 70 pasien memenuhi kriteria inklusi penelitian. Perdarahan terjadi pada 41 kasus (58,57%). Perdarahan mayor sejumlah 28 pasien (40%) dan minor sejumlah 13 pasien (18,57%). Antikoagulan yang paling banyak menyebabkan perdarahan adalah warfarin. Faktor yang berpengaruh terhadap kejadian perdarahan gagal ginjal (OR = 5,990; 95% Cl 2,002-17,920; p = 0,001). Pemantauan efek samping antikoagulan terutama warfarin sangat diperlukan. Farmasis dapat berperan penting dalam monitoring maupun mencegah kejadian perdarahan dengan memperhatikan faktor resiko terutama gagal ginjal. Kata Kunci:antikoagulan; atrial fibrilasi; perdarahan;stroke iskemik
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6834
ISSN: 2443-2946
Appears in Collections:Vol 12, No 3 Tahun 2022

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
176-188.pdf626.71 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.