Please use this identifier to cite or link to this item:
http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6404
Title: | Riwayat penyakit infeksi dan kejadian stunting pada balita usia 24 – 60 bulan |
Authors: | Horidah, Siti Prameswar, Riski Dwi Erlinawati, Noor Diah Sasmito, Priyo Muntasir, Muntasir |
Keywords: | Stunting Riwayat Diare Riwayat ISPA Balita |
Issue Date: | Jul-2023 |
Publisher: | Holistik Jurnal Kesehatan |
Series/Report no.: | ;345-351 |
Abstract: | Pendahuluan: Masalah kekurangan gizi terutama stunting pada balita di Kota Bandung cukup tinggi yaitu 6,63%. Penyebab utama stunting adalah kekurangan gizi. Kekurangan asupan gizi dapat disebabkan oleh riwayat penyakit infeksi. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan riwayat penyakit infeksi dengan kejadian stunting pada balita umur 24-60 bulan. Metode: Penelitian ini menggunakan desain Cross Sectional. Populasi pada penelitian ini adalah balita berumur 24–60 bulan, sampel penelitian sebanyak 41 balita, diambil menggunakan teknik simple random sampling. Kriteria Inklusi sampel penelitian adalah balita yang berumur 24-60 bulan, tinggal di wilayah kerja Puskesmas Cipadung. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Analisis data menggunakan uji chi-square. Hasil: Pada penelitian ini balita yang mengalami stunting sebanyak 29.3%. Terdapat hubungan antara riwayat diare dengan kejadian stunting pada balita (p=0,037), dan juga terdapat hubungan antara riwayat ISPA dengan kejadian stunting pada balita (p=0,038). Simpulan: Kejadian stunting dapat disebabkan oleh adanya riwayat penyakit infeksi seperti riwayat penyakit diare dan riwayat penyakit ISPA. Saran: Disarankan kepada tenaga kesehatan agar dapat membatu memberikan penyuluhan kesehatan khususnya tentang pencegahan penyakit infeksi seperti diare dan ISPA. |
URI: | http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6404 |
ISSN: | 2620-7478 |
Appears in Collections: | Vol 17 No 4 (2023) |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
345-351.pdf | 345-351 | 446.85 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.