Please use this identifier to cite or link to this item:
http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6208
Title: | Pengaruh ketersediaan APD dan pengetahuan terhadap kepuasan perawat dalam pencegahan Covid-19 |
Authors: | Apriani, Riny Ambia, Ambia |
Keywords: | Alat Pelindung Diri (APD) Pengetahuan Kepuasan Perawat Pencegahan Covid-19 |
Issue Date: | Apr-2022 |
Publisher: | Holistik Jurnal Kesehatan |
Series/Report no.: | ;100-108 |
Abstract: | Pendahuluan: Berdasarkan data dari satgas Covid-19 Sumatera Utara. Jumlah Pasien Covid-19 di Kota Medan sangat tinggi. Hal ini tentunya akan berdampak terhadap rasio keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) rumah sakit rujukan Covid-19 termasuk Rumah Sakit Madani. Hal ini perlu kesiapan baik dari sisi Manajemen Rumah Sakit seperti sarana prasarana maupun kesiapan perawat seperti pengetahuan. Tujuan: Menganalisis pengaruh variabel ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) dan Pendidikan terhadap kepuasan kerja perawat. Metode: Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2021 sampai dengan September 2021. Data yang digunakan adalah data primer, metode pengumpulan data menggunakan metode survei, menggunakan sampel jenuh, dimana sampel seluruhnya berjumlah 50 perawat sebagai responden. Metode analisis menggunakan regresi logistik berganda. Hasil: Menunjukkan bahwa variabel ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) dan Pendidikan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja perawat baik secara parsial maupun simultan Simpulan: Manajemen Rumah Sakit perlu dukungan dari Pemerintah dalam bentuk fasilitas sarana prasarana seperti penyediaan alat pelindung diri (APD) dan Pelatihan bagi perawat dalam melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 sehingga perawat merasa puas dalam pekerjaannya sehingga mereka dapat bekerja lebih optimum. |
URI: | http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6208 |
ISSN: | 2620-7478 |
Appears in Collections: | Vol 16 No 2 (2022) |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
100-108.pdf | 100-108 | 515.32 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.