Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/5572
Title: ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU HAMIL DENGAN HIPERTENSI GESTASIONAL DI PMB SAHARA SIREGAR KOTA PADANGSIDEMPUAN TAHUN 2022
Authors: PASARIBU, RESMAWATI
Keywords: Asuhan Kebidanan
Hipertensi Gestasional
Ibu Hamil
Issue Date: Jun-2022
Publisher: Universitas Aufa Royhan
Abstract: Latar Belakang : Menurut data (World Health Organization) (WHO, 2015) hipertensi kehamilan adalah salah satu penyebab kesakitan dan kematian diseluruh dunia baik bagi ibu maupun janin. Secara global, 80% kematian ibu hamil yang tergolong dalam penyebab kematian ibu secara langsung, yaitu disebabkan karena terjadinya pendarahan (25%) biasanya pendarahan pasca persalinan, hipertensi pada ibu hamil (12%), partus macet (8%), aborsi (13%) dan karena sebab lainnya (7%) hipertensi ialah tekanan darah sistolik dan diastolik ≥140/90 mmHg. Pengukuran tekanan darah sekurang-kurangnya dilakukan 2 kali selang waktu 4 jam. Kenaikan tekanan darah sistolik ≥ 30 mmHg dan kenaikan tekanan darah diastolik ≥15 mmHg sebagai parameter hipertensi sudah tidak dipakai lagi.Tujuan Penelitian : Untuk melaksanakan dan memberikan asuhan kepada ibu hamil dengan Hipertensi Gestasional sesuai dengan kasus di atas menurut teori 7 langkah Varney.Metode Penelitian : Bentuk laporan berupa studi kasus menggunakan metode diskriptif.Subjek Penelitian : Subjek penelitian kasus ini adalah Hipertensi Gestasional kepada Ny.R Tempat Pengkajian : Lokasi studi kasus ini yaitu di praktek klinik bidan Sahara Siregar A.Md.keb di Aek Tampang,Jalan Imam Bonjol no 137 di Kota Padangsidimpuan. Kesimpulan hasil asuhan adalah penulis telah melaksanakan asuhan sesuai dengan manajemen 7 langkah varney melalui dari pengkajian dan interpretasi data, diagnosa potensial, antisipasi masalah potensial, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Dari pembahsan studi kasus berjalan dengan lancar tidak terdapat kesenjangan.Saran utama adalah diharapkan agar laporan tugas akhir ini dapat digunakan sebagai masukan bagi semua masyarakat khususnya pada wanita hipertensi dan bagi tenaga kesehatan agar dapat mengatasi masalah pada wanita hipertensi.
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/5572
Appears in Collections:2022

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
LTA RESMAWATI PASARIBU (19020013).pdf2.4 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.