Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/3921
Title: Pola Penyakit Tidak Menular dan Faktor Risikonya pada Suku Anak Dalam di Desa Nyogan Provinsi Jambi
Other Titles: Patterns of Non-Communicable Disease and Risk Factors of Anak Dalam Ethnic Group in Nyogan Village Jambi Province
Authors: Kalsum, Ummi
Lesmana, Oka
Pertiwi, Diah Restu
Keywords: Hipertensi
DM
SAD
PTM
transisi
Issue Date: Dec-2019
Publisher: Jurnal MKMI
Abstract: Hipertensi dan Diabetes Mellitus (DM) semakin meningkat prevalensinya dan merupakan penyebab utama kematian di Indonesia, hal tersebut juga terjadi di Jambi. Transisi lingkungan dan sosial yang terjadi pada Suku Anak Dalam (SAD) di Desa Nyogan sejak tahun 2004 mengakibatkan perubahan gaya hidup dan berdampak pada perubahan pola penyakit. Tujuan penelitian ini mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi dan DM pada SAD Desa Nyogan. Desain penelitian adalah cross sectional menggunakan total sampel 193 orang SAD, berusia ≥18 tahun yang tinggal di permukiman SAD Desa Nyogan. Pengumpulan data selama bulan April 2019. Variabel penelitian adalah usia, jenis kelamin, riwayat keluarga, pola makan, merokok dan aktivitas fisik diperoleh dengan wawancara dan pengukuran tekanan darah serta pemeriksaan gula darah. Analisis menggunakan uji chi-square dan regresi logistik ganda. Penelitian menemukan prevalensi hipertensi 4,32% dan DM 0,72%. Faktor risiko hipertensi adalah usia dan pola makan, sedangkan DM adalah usia, jenis kelamin, riwayat keluarga, pola makan dan aktivitas fisik. Faktor paling dominan terhadap hipertensi adalah usia (OR=4,632; 95% CI=1,579-13,675) dan terhadap penyakit DM adalah pola makan (OR=11,23; 95% CI=0,84-150,57). SAD perlu mengatur pola makan, terutama saat usia telah memasuki >40 tahun dan bergaya hidup sehat.
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/3921
Appears in Collections:VOL 15 NO 4 2019

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
338-348.pdf334.21 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.