Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/3532
Title: PERANCANGAN SIMPLE DESIGN SYSTEM CANVAS SEBAGAI PEDOMAN ANTARMUKA PENGGUNA UNTUK STARTUP INDONESIA
Authors: Faizal, Mochammad
Keywords: desain antarmuka
elemen visual
kanvas sistem desain sederhana
identitas merek
Issue Date: 2021
Abstract: PERANCANGAN SIMPLE DESIGN SYSTEM CANVAS SEBAGAI PEDOMAN ANTARMUKA PENGGUNA UNTUK STARTUP INDONESIA Mochammad Faizal (hai@mf-chan.com) Program Studi Desain Komunikasi Visual Fakultas Industri Kreatif Universitas Telkom Jl. Telekomunikasi No. 01, Bandung, Indonesia. ABSTRAK Era industri 4.0 dapat dirasakan dengan pertumbuhan jumlah startup di Indonesia. Dari mayoritas startup di Indonesia yang masih berskala mikro dan telah memanfaatkan media digital sebagai penunjang proses bisnis yang dilakukannya, seringkali ditemukan permasalahan terkait pendanaan dan sumber daya manusia. Di samping itu, kehadiran design system dinilai penting untuk menjaga agar media website maupun aplikasi mobile yang dikelola startup tersebut memiliki nilai kepuasan pengguna yang baik. Maka dari itu, dibutuhkan sebuah instrumen khusus untuk membantu para penggiat startup untuk menjaga kualitas pengalaman para penggunanya, sebagai sebuah pilihan yang dapat membantu dalam menghadapi berbagai hambatan yang dihadapi selama ini. Penelitian ini bertujuan untuk membantu penggiat startup dalam merumuskan sebuah design system sederhana, sebagai sebuah pedoman atas media-media yang dirancangnya. Artikel ini akan menjabarkan strategi desain linear dengan melakukan tinjauan literatur, observasi visual, wawancara, dan analisis taksonomi untuk mengumpulkan dan menganalisis data yang dibutuhkan. Peneliti menemukan adanya 12 bagian elemen visual utama dari tujuh design system yang diamati, namun tidak seluruhnya dapat diikutsertakan sebagai bagian dari design system sederhana. Di samping itu, peneliti juga menemukan bahwa 12 orang narasumber memiliki jabatan yang berbeda-beda, menandakan bahwa struktur pada berbagai startup di Indonesia memiliki bentuk yang heterogen, khususnya terkait bidang yang menangani terkait pengelolaan antarmuka pengguna. Hasil penelitian ini menemukan tiga elemen visual dengan 11 bagian yang bersifat fundamental pada sebuah design system sederhana. Peneliti telah merancang sebuah kanvas kerja yang bernama “Simple Design System Canvas” untuk membantu para startup dalam merumuskan sebuah design system sederhana, sebagai acuan untuk merancang website maupun aplikasi mobile. Kata Kunci: desain antarmuka; elemen visual; kanvas sistem desain sederhana; identitas merek
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/3532
Appears in Collections:VOL 5 NO 1 (2021)

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
108-121.pdf584.6 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.