Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/2983
Title: HUBUNGAN PERILAKU DENGAN KEADAAN PAYUDARA IBU MENYUSUI DI DESA HAMBIRI KECAMATAN PADANG BOLAK KABUPATEN PADANG LAWAS UTARA
Authors: HARAHAP, LIA SARTIKA
Keywords: Perilaku Ibu, Keadaan payudara
Issue Date: 2021
Abstract: Masalah yang sering dialami ibu menyusui yaitu puting susu lecet sehingga menyebabkan gagalnya ASI Eksklusif. Tujuan Penelitian ini adalah Untuk mengetahui hubungan Perilaku Ibu Dengan Keadaan Payudara Ibu Menyusui. Jenis penelitian yang digunakan adalah survei analitik dimana penelitian ini mencoba menggali bagaimana dan mengapa fenomena kesehatan itu terjadi dan desain penelitian ini adalah cross sectional study. Penelitian ini dilakukan di Desa Hambiri Kecamatan Padang bolak Kabupaten Padang Lawas Utara Tahun 2021. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu yang menyusui di Desa Hambiri Kecamatan Padang bolak Kabupaten Padang Lawas Utara. Besar sampel dalam penelitian ini adalah 34 Ibu dengan Pengambilan sampel secara Total Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar mengalami puting susu lecet (55,9%), Pengetahuan yang baik (61,8%), mempunyai sikap yang positif (64,7%), persepsi Baik (52,9%), dan tindakan yang baik (55,9%). Hasil uji hubungan terdapat hubungan anatara Pengetahuan, Sikap, persepsi, dan Tindakan terhadap keadaan payudara ibu (sig < 0,05). Kesimpulan diperoleh bahwa perilaku berhubungan dengan keadaan payudara ibu menyusui. Saran bagi ibu menyusui agar aktif mencari informasi terkait keadaan payudara ibu menyusui.
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/2983
Appears in Collections:2021

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
SKRIPSI LIA SARTIKA.pdf3.6 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.