Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/208
Title: PENGARUH BABY MASSAGE TERHADAP KUALITAS TIDUR BAYI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LABUAN RASOKI
Authors: SINAGA, NOVIA SWANDA
Keywords: Baby Massage,
Kualitas Tidur
Issue Date: 2-Oct-2021
Abstract: Abstrak Masa bayi merupakan masa emas untuk pertumbuhan dan perkembangan anak sehingga perlu mendapatkan perhatian khusus. Salah satu faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang bayi adalah tidur dan istirahat. Tidur nyenyak sangat penting bagi pertumbuhan bayi, karena saat tidur pertumbuhan otak bayi mencapai puncaknya. Selain itu pada saat tidur tubuh bayi memproduksi hormon pertumbuhan tiga kali lebih banyak pada saat bayi tidur tidur dibandingkan ketika bayi terbangun. Banyak bayi memiliki masalah tidur di Indonesia,yaitu sekitar 44,2%. Namun hampir atau bahkan lebih 72% orang tua tidak menganggap gangguan tidur pada bayi sebagai masalah. Meskipun itu dianggap masalah,mereka hanya menganggap sebagai masalah kecil. Bahkan, masalah tidur dapat mengganggu pertumbuhan bayi, menyebabkan fungsi kekebalan tubuh rentan, dan mengganggu regulasisistem endokrin. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan rancangan penelitian quasi eksperiment dengan desain penelitian one group pretest-posttest. Penelitian dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Labuan Rasoki Padangsidimpuan dengan 20 responden. Uji statistic yang digunakan pada penelitian ini adalah uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh Baby Massage terhadap kualitas tidur bayi dengan hasil nilai p = ,000 atau < 0,05 yang berarti ada pengaruh Baby Massage terhadap kualitas tidur bayi. Kata Kunci : Baby Massage, Kualitas Tidur.
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/208
Appears in Collections:2021

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Novia Swanda Sinaga.pdf668.38 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.